Rabu, 13 Juni 2012

Cara Flash HP Nokia Menggunakan JAF 1.98.62+OGM Pkey Emulator


Cara Flash HP Nokia Menggunakan JAF 1.98.62+OGM Pkey Emulator


  1. JAF 1.98.62+OGM Emulator
  2. Nokia pc Suite
  3. Firmware yang sesuai dengan hp kalian, bisa download DISINI atau DISINI
  4. jaf_nok4models.ini
Langkah-langkah:
  • Install nokia Pc Suite (untuk menghubungkan hp ke komputer)
  • Buat folder secara berurut di C:/ Program Files/Nokia/Phoenix/Product/RM-xxx (utk 5530 RM-504, 5800XM RM356 dst), kalo udah ada folder nokia, jadi tinggal buat folder phoenix, trus product (didalem phoenix), RM-504 (untuk nokia 5530xm).
  • Paste firmware yang sudah kalian download ke C:\Program Files\Nokia\Phoenix\Products\RM-xxx (xxx disini adalah jenis RM hp kalian)
  • Install JAF
  • Copy file jaf_nok4models.ini ke C:/ Program Files/ODEON/JAF/ ( Overwrite / riplace)
  • Jalankan OGM_JAF_PKEY_Emulator_v 5.exe, untuk pengguna windows 7 kalian bisa memilih properties kemudian pilih Compability dan beri centang pada Run this program in compability mode for windows xp Services Pack 3)
jaf1.jpg Nanti muncul peringatan seperti gambar dibawah ini, tinggal klik Ok
jaf2.jpg
Masuk Ke Tab BB5 dan beri centang pada Manual flash, Dead USB, Factory Set & Normal Mode, dan hilangkan centang pada CRT 308, kemudian terakhir beri centang pada Use ini.
jaf3.jpg
Maka akan muncul pilihan type hp, pilih sesuai hp kalian yang akan di flashing.
jaf4.jpg
Matikan hp kemudian sambungkan ke port USB, pastikan batre dalam keadaan penuh untuk menghindari mati saat flashing, kemudian klik FLASH.
jaf5.jpg
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kalian bisa memperbaiki kerusakan hp nokia, modif nokia, maupun untuk custom firmware, jika ada yang masih bingung, silahkan bertanya

Cara Flash HP Nokia Dengan Phoenix Tanpa Box Flasher



Untuk kali ini kita akan mempelajari cara upgrade handphone nokia, ataupun flash hp nokia yang rusak karena software, cara ini sering saya lakukan untuk upgrade hp ataupun memperbaiki hp nokia yang mati karena software, kita semua sudah mengetahui pada dasarnya untuk memperbaiki hp diperlukan Box flasher yang harganya selangit, namun disini saya hanya menggunakan komputer untuk melakukan flash. Berikut alat-alat yang diperlukan:.
  • Mental yang kuat
  • Komputer pentium 3 ke atas, baik windows xp, vista, maupun windows 7
  • Software Phoenix 2011, Download
  • Firmware yang sesuai dengan type handhone kalian, bisa di download DISINI atau DISINI
  • Kabel Data nokia, untuk kabel data kalian tidak bisa mendownloadnya
Untuk memulai angkah-langkah ini, pastikan kalian sudah menghapus semua software yang berbau nokia, seperti nokia pc suite, nokia software updater,dll, kemudian restart komputer. Install software phoenix 2011 yang sudah di download tadi, Setelah semua firmware terdownload, copykan ke C:/Program Files/Nokia/Phoenix/Products/RM-xxx.
Xxx adalah Kode dari RM kalian, sebagai contoh N73 adalah C:/Program Files/ Nokia/Phoenix/Products/RM-133.
firmware adalah file yang nantinya kita gunakan untuk flash hp nokia kita, untuk dimasukan ke dalam handphone. .
Untuk mengecek tipe ponsel kalian bisa lakukan dengan mengetik *#0000# pada ponsel kalian, atau dengan melihat tulisan segel hp dengan mencabut batrenya, yang terpenting adalah RM dan versi firmware, karena setiap type ponsel kodenya berbeda-beda, sebagai contoh Nokia N73 saya adalah RM-133 dengan versi firmware 4.0850.43.0.1.
Pastikan kalian mendownload firmware yang versinya lebih tinggi dari versi aslinya, dan pilih firmware yang versi APAC, karena firmware ini yang terdapat bahasa indonesianya. .
Pastikan sebelum memulai langkah ini, batrai handphone kalian dalam kondisi penuh untuk mencegah mati saat flashing berlangsung, dan semua data yang berada di dalam memory hp sudah di salin, seperti sms, buku telphone, dll, karena proses flashing akan menghapus semua data yang berada di dalam handphone. .
Setelah semuanya selesai kemudian matikan handphone, cabut kartu memory external dan kartu sim, dan sambungkan hp kalian ke port usb dengan menggunakan kabel data. .
Buka software Phoenix 2011, maka akan terlihat tampilan seperti ini.
phoenix.jpg.
Pilih file, kemudian pilih open product pada phoenix.
phoenix-2.jpg.
Pada gambar di atas kalian disuruh untuk menentukan type ponsel kalian yang akan di flash, disini saya memilih RM-133 karena hp saya nokia N73, untuk hp yang lain kalian bisa menyesuaikan sendiri. Setelah itu klik OK. .
phoenix-3.jpg.
Pilih flashing, kemudian pilih Firmware update, seperti gambar di atas, maka akan mucul tampilan seperti gambar berikut
phoenix-4.jpg.
Klik kotak kecil seperti gambar di atas untuk memilih firmware yang telah kita masukan. ..
phoenix-5.jpg.
Pada gambar di atas kita di suruh untuk memilih product dari firmware yang akan kita gunakan untuk flashing handphone, pastikan memilih yang terdapat baha indonesianya..
phoenix-6.jpg.
Beri centang pada Dead phone USB flashing, kemudian klik Refubish, maka akan muncul tampilan seperti ini.
phoenix-7.jpg.
Dalam gambar di atas kalian disuruh untuk mengikuti instruksi dari phoenix yaitu.
  1. Lepas kabel USB
  2. Lepas battery
  3. Sambungkan kabel USB kembali
  4. Masukan battery
  5. Tekan tombol power ( tekan kira-kira 2-3 detik, jangan sampai nyala )
  6. Setelah hp terdeteksi kemudian tekan OK.
Tunggu prosesnya sampai selesai, kira- kira 15 menit, usahakan jangan mati listrik karena akan menyebabkan hp mati total. .
Segala kerusakan yang terjadi merupakan tanggung jawab pribadi, Dan jika ada yang masih kurang jelas, silahkan di tanyakan di kotak komentar, saya akan dengan senang hati untuk menjawabnya semampu saya.

Beberapa cara Mengatasi “USB Device Not Recognized”

Mungkin sebagian kita pernah mengalami masalah ketika USB flash drive atau media berbasis USB tiba-tiba tidak terdeteksi oleh Windows, dengan muncul pesan “USB Device Not Recognized” atau pesan lainnya. Hal itu bisa disebabkan oleh berbagai hal, berikut beberapa cara yang bisa dicoba untuk memperbaiki masalah tersebut.

Untuk memastikan bahwa bukan USB drive kita yang bermasalah (rusak), sebaiknya dicoba memasang di komputer atau laptop lain jika ada. Jika di komputer lain USB masih terdeteksi dengan normal, berarti komputer (windows) kita yang bermasalah dan beberapa cara berikut bisa dicoba untuk mengatasinya.

Restart Komputer

Cara paling awal yang bisa dilakukan, mungkin hal ini bisa memacahkan masalah tersebut.

Melepas kabel power supply (battery untuk laptop)

Mungkin cara ini memang tidak populer (bisa dikatakan ‘aneh’), tetapi ketika membaca berbagai tanggapan akan permasalahan ini di situs Microsoft, ternyata menggunakan cara ini banyak yang berhasil. Caranya dengan mematikan komputer kemudian melepas kabel power supply (listrik) yang terpasang ke Komputer, kemudian tunggu satu atau beberapa menit dan pasang kembali kabel power tersebut.
Untuk laptop, melepas kabel saja belum cukup, tetapi juga harus melepas battery laptop dan tunggu beberapa menit kemudian pasang kembali. Jika langkah ini berhasil, kemungkinan yang bermasalah di chipset Motherboard komputer tersebut. Dengan melepas power supply, maka motherboard akan melakukan inisialisasi ulang sistem didalamnya.

Gunakan System Restore

Jika System Restore di komputer aktif, kita bisa mengembalikan setting dan konfigurasi sistem komputer ke waktu atau keadaan sebelum USB tidak terdeteksi. Perlu di ingat bahwa dengan sistem restore, maka program atau aplikasi yang ada setelah waktu/tanggal Restore akan hilang (tergantung setting drive mana yang di monitor).
System Restore bisa diakses melalui menu Start > Programs > Accessories > System Tools > System Restore.

Uninstall USB Host Controller melalui Device Manager

Langkah ini juga dilaporkan banyak yang berhasil mengatasi masalah USB Device Not Recognized. Langkah detailnya sebagai berikut :
  1. Buka COntrol Panel dan pilih Device Manager. Atau klik kanan My Computer dan pilih Properties, kemudian pilih menu Device Manager. Cara lain ketikkan Devmgmt.msc di meu Run dan klik OK, selanjutnya dari window yang muncul pilih Device Manager
  2. Pilih “Universal Serial Bus Controllers” ( biasanya terletak di bagian paling bawah), dan klik dua kali untuk melihat tampilan seperti berikut:
  3. Klik kanan dari daftar yang ada kata-kata “Host Controller” kemudian pilih Uninstall. Lakukan satu persatu, ingat yang ada kata “Host Controller” saja, kecuali ada masalah dengan port USB lainnya (sesuai dengan di daftar yang ada)
  4. Setelah selesai Restart, maka Windows akan otomatis melakukan installasi ulang driver USB di komputer
Jika setelah restart windows tidak melakukan installasi ulang driver USB, buka kembali Device Manager, dan klik kanan “Universal Serial Bus COntrollers” kemudian klik menu “Scan for hardware changes”. Biasanya langkah diatas bisa mengatasi masalah USB tidak terdeteksi.

Gunakan Microsoft FixIt

Mungkin ini cara yang di rekomendasikan, yaitu dengan menggunakan Tools dari Microsoft yang didesain khusus untuk mengatasi masalah USB yang tidak terdeteksi. Kunjungi halaman Diagnose and fix Windows USB problems automatically, selanjutnya klik tombol Run Now, maka ada di download tools kecil FixIt. Setelah selesai jalankan file tersebut (memerlukan koneksi internet untuk menggunakan program ini, karena akan mengunduh file yang lebih besar dari Microsoft).

Alternatifnya download versi Offline yang sudah saya downloadkan dan saya upload ke DropBox berikut FixIt Windows Xp,Vista,7 (26 MB) atau FixIt Windows 7 ( 10 MB). Buka folder FixIt Portable dan jalankan file Launch Fix it.exe.
Mungkin masih ada (banyak) berbagai cara lain yang bisa dicoba, termasuk menggunakan software pihak ketiga. Jika anda mempunyai cara atau alternatif lain, silahkan berbagi melalui komentar.